Rabu, 05/09/2018 19:20 WIB

Sambut Tahun Baru Islam, Tanjung Raya Gelar Festival Muharam

Camat Tanjung Raya Handria Asmi

Camat Tanjung Raya Handria Asmi

Maninjau, sumbarsatu.com--Warga KecamatanTanjung Raya, Kabupaten Agam, akan menggelar pentas seni menyambut tahun baru Islam, 1 Muharram 1440 Hijriah.

Pentas seni bertajuk Festival Muharam itu akan digelar sepekan penuh, dan dimulai Jumat (7/9/2018), seperti disampaikan Camat Tanjung Raya, Handria Asmi, Rabu (5/8/2018).

Kegiatan itu akan diisi dengan beragam acara, sebagai wujud syukur dan kebersamaan dalam masyarakat salingka Danau Maninjau.

Festival Muharam itu akan ditutup dengan penampilan hafiz, tablig akbar, dan makan bajamba, Rabu (12/9/2018)

Dijelaskan, kegiatan yang dimulai Jumat itu, diisi dengan Lomba Tahfiz Alquran; Sabtu(8/9/2018) digelar MSQ, Lomba Khutbah, Lomba Azan di Masjid Ummu Quro; Minggu (9/9/2018), digelar Senam Massal, Napak Tilas, dan Lomba Busana Muslim.

Senin (10/9/2018) digelar Lomba Cerdas cermat, Pencak Silat, Pawai Obor, dan penampilan DDS; Selasa (11/9/2018), penampilan Tambua-Tansa, dan malam Kesenian; Rabu (12/9/2018) penampilan Hafiz, Tablig Akbar, dan makan bajamba.

Festival Muharam juga diisi dengan musyawarah nagari se- Kecamatan Tanjung Raya pada hari Minggu (9/9/2018) dan Senin (10/9/2018). Dalam musyawarah itu akan dibahas berbagai hal yang terkait dengan kegiatan pembangunan di kecamatan Tanjung Raya. (MSM)

Camat Tanjung Raya Handria Asmi

 

BACA JUGA