Nasi Kapau Juara II API 2022

--

Sabtu, 26/11/2022 19:13 WIB

Agam, sumbarsatu.com- Nasi Kapau dari Nagari Kapau, Agam, berhasil meraih juara II makanan tradisional terpopuler dalam ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) pada 2022.

Penghargaan tersebut diterima Bupati Agam, H. Andri Warman, pada malam puncak API 2022 di AAC Dayan Dawod USK Banda Aceh, Jumat (25/11/2022) malam.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah memberikan kontribusi, sehingga menjadikan Nasi Kapau menjadi juara II kategori makanan tradisional terpopuler," ujarnya di Lubuk Basung, Sabtu (26/11/2022).

Dukungan masyarakat yang dimaksudkannya adalah vote dan SMS untuk Nasi Kapau dalam ajang API.

Agam mengikuti API untuk ke-dua kalinya kegiatan yang dilaksanakan Kemenparekraf RI tersebut. Tahun sebelumnya Agam juga memperoleh peringkat II kategori situs sejarah, yang diraih Museum Kelahiran Buya Hamka. (MSM)
  
 



BACA JUGA