
-
Solok, sumbarsatu.com—Walau Lebaran telah berlalu namun geliat Idulfitri masih terasa di Terminal Bareh Solok, Kota Solok. Banyaknya bus yang masuk dan transit serta ramainya penumpang dan pengantar membuat suasana terminal kebanggaan kota Solok ini serasa di era 90-an silam saat pertama kali termimal ini beroperasi sekitar tahun 1995.
Sumbarsatu yang siang ini sengaja melihat aktivitas di terminal ini terlihat mayoritas penumpang adalah tujuan Pulau Jawa, seperti Jakarta, Bogor, Bandung dan berbagai kota lainnya. Semua PO bus terlihat sibuk mengurus penumpang.
Perwakilan NPM di Terminal Bareh Solok, Barat (35),Kamis (6/7/2017) mengatakan, hari ini satu unit bus berangkat dari Bareh Solok dengan kondisi fullseat ditambah dengan unit yang berangkat dari Payakumbuh dan Bukittinggi mauojn Pariaman dan Padang diperkurakan nantinya bisa sekitar enam bus. Kemarin juga satu unit bus yang berangkat dari ini.
Barat menambahkan mungkin karena jadwal masuk sekolah sudah dekat makanya penumpang juga meningkat.
Selain bus tujuan Jakarta yang ramai penumpang, bus tujuan Palembang yang dilayani oleh Yoanda Prima dan Grand Epa juga dioenuhi penumpang dengan armada berangkat lebih dari dua.
Geliat arus balik ini seakan menghidupkan kembali terminal yang mati suri semenjak adanya tiket penerbangan murah. Terlebih lagi sejak adanya edaran Menteri Perhubungan tentang pengelolaan dan pemungutan restribusi terminal, dimana bus tidak lagi wajib membayar retribusi membuat bus makin jarang singgah ke terminal. FEN