Kapolres Pasaman Barat Sertijabkan Sejumlah Kapolsek dan Kasat

Senin, 14/10/2024 10:57 WIB

 

Simpang Empat, sumbarsatu.com-- Kapolres Pasaman Barat AKBP Agung Tribawanto, S.IK  laksanakan Sertijab (serah terima jabatan)  sejumlah perwira menengah di jajaran Polres Pasaman Barat, Senin (14/10/2024).

Serah terima jabatan tersebut, adalah hasil mutasi dan rotasi Pamen Polres Pasaman yang dikeluarkan oleh Kapolda Sumbar melalui Karo SDM Polda Sumbar.
 
Adapun Pamen yang Disertijabkan adalah Kasi Humas AKP Zulfikar, SH, dimutasi menjadi Kapolsek Ranah Batahan, menggantikan AKP Yuliarman yang dirotasi  menjadi Kapolsek IV Angkat  Polres Bukitinggi.
 
Kapolsek Pasaman AKP Defrizal dimutasi jadi Kasikum Polres 50 Kota. Kapolsek Pasaman diisi oleh AKP Agusma Hendri yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Intel Polres Padang Panjang.
 
Kapolsek Gunung Tuleh Iptu Deswandi, SH, dimutasi sebagai Pama Polres Pasaman Barat. Kapolsek Gunung Tuleh digantikan Iptu  Joni Indra yang sebelumnya bertugas di Polda Sumbar.
 
Kasat Lantas AKP  Irsyad  Fathur Rahman dimutasi menjadi PS Kasat Lantas Polres Bukittinggi. Dia digantikan oleh AKP Rina Aryanti dari Polda Sumbar.
 
Selanjutkan AKP Margan Henda Putra menjadi Kasat Bimas Polres Pasaman yang sebelumnya Wakapolsek Pasaman. 
 
Kapolres Pasaman Barat AKBP Agung Tribawanto mengingatkan kepada perwira polisi yang Disertijabkan  agar menyesuaikan dengan tempat dan tugas baru.
 
"Laksanakan tugas dan fungsi kepolisian  masing-masing dengan baik ditempat yang baru sebagai penegak hukum, pelindung dan pengayom masyarakat," tegas Kapolres. SSC/NIR



BACA JUGA